SIARINDOMEDIA.COM – Surabaya punya banyak tempat menarik untuk dikunjungi, salah satunya adalah Kota Tua. Kota Tua Surabaya menjadi destinasi wisata yang tepat bagi para pengunjung yang ingin merasakan suasana tempo dulu di tengah deretan bangunan kolonial yang masih berdiri kokoh. Setiap sudutnya menghadirkan atmosfer yang berbeda, seolah membawa wisatawan kembali ke masa lalu.
Memasuki Kota Tua Surabaya, pengunjung akan disambut oleh bangunan-bangunan tua dengan detail arsitektur yang unik. Banyak dari bangunan ini dulunya merupakan kantor, bank, atau hotel yang menjadi pusat ekonomi pada masa kolonial. Suasana klasik yang ditawarkan kawasan ini menjadi tempat yang menarik untuk berjalan-jalan santai sambil menikmati keindahan arsitektur bersejarah.
Kota yang Mempertemukan Berbagai Macam Budaya
Pada masa kolonial, Surabaya berkembang sebagai pusat perdagangan yang strategis. Kawasan Kota Tua menjadi kawasan interaksi antar berbagai budaya, termasuk Eropa, Tionghoa, dan Arab. Bangunan-bangunan dengan gaya arsitektur khas Eropa dan Tionghoa masih berdiri kokoh, mencerminkan keberagaman budaya yang pernah mewarnai kota ini.
“Bangunannya klasik banget, bagus buat foto-foto. Cocok buat yang suka foto,” ujar salah satu pengunjung.
Selain bangunan bersejarah, Kota Tua Surabaya juga memiliki suasana budaya yang khas. Di kawasan Kembang Jepun, pengunjung dapat merasakan nuansa pecinan yang masih terasa kuat. Jalanan dipenuhi lampion merah yang digantung di atas trotoar, menciptakan pemandangan yang indah terutama di malam hari.

Saat menjelang malam hari, Kota Tua Surabaya terasa semakin indah. Lampu-lampu jalan bergaya klasik mulai menyala. Suasana ini memberikan pengalaman tersendiri bagi wisatawan yang ingin menikmati keindahan kota tua di malam hari. Banyak pengunjung yang datang untuk sekedar jalan-jalan, berburu foto, atau menikmati kuliner khas di sekitar kawasan.
Dengan segala pesonanya, Kota Tua Surabaya menjadi destinasi wisata yang wajib dikunjungi bagi siapa saja yang ingin merasakan pengalaman berbeda. Perpaduan antara sejarah, budaya, dan suasana klasik yang masih terjaga menjadikan tempat ini sebagai salah satu daya tarik utama di Kota Pahlawan.