CAR FREE DAY DONGKRAK KESEHATAN DAN EKONOMI WARGA KEMANTREN

SIARINDOMEDIA.COM – Jalan Kembar Brigif Para Raider 18 Trisula, Kemantren, Jabung, Malang. Minggu (12/01/2025), kembali menjadi pusat keramaian. Puluhan warga dari berbagai kalangan tersebut menikmati pagi yang cerah dengan berolahraga dan berbagai aktivitas lainnya dalam rangka Car Free Day (CFD).

Sejak digelar pertama kali, Car Free Day di Jalan Kembar telah menjadi agenda rutin yang dinantikan warga Kemantren.Selain sebagai sarana olahraga, kegiatan ini juga memiliki dampak positif  bagi kesehatan masyarakat dan perekonomian lokal.

Selain memberikan manfaat bagi kesehatan, Car Free Day (CFD) juga menjadi berkah bagi para pedagang kaki lima.

Link Banner

“Disini pengunjungnya ramai, biasanya awal bulan dan akhir bulan, juga pas ada event kesenian, kalo hari-hari biasa sekitar 75% ramai pengunjung”. ujar Hakim, penjual tacigor.

Mereka menjajakan berbagai macam makanan dan minuman, serta berbagai jenis barang dapat ditemukan, seperti kebutuhan fashion, miniatur, dan karya seni, yang memadati sepanjang jalan kurang lebih setengah kilometer ini.

“Saya buka biasanya mulai jam 6 pagi sampai jam 12 siang, dan Alhamdulillah penjualan saya hari ini lumayan ramai. Banyak warga yang membeli jajanan saya”. Sambungnya.

PARKIR TAK LAGI SESAK. Terlihat lenggang di penghujung Car Free Day. Foto: Dyah

Dengan suasana yang selalu ramai, Car Free Day di Jalan Kembar Brigif Para Raider 18 Trisula, Kemantren, Jabung bukan hanya menjadi tempat untuk berolahraga, tetapi juga menjadi pusat kegiatan sosial dan ekonomi.

Kehadiran pedagang seperti Hakim, yang menjual beragam produk menarik, semakin meningkatkan daya tarik CFD ini. Lokasi ini menjadi pilihan ideal untuk mengisi akhir pekan bersama keluarga atau teman sambil mencicipi berbagai jajanan.

Follow Berita & Artikel Siarindo Media di Google News

Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *