SIARINDOMEDIA.COM – PLN (Perusahaan Listrik Negara) UP3 Malang melaksanakan inspeksi dan siaga untuk menghadapi Natal 2024 serta Tahun Baru 2025 sebagai bagian dari upaya untuk menjaga kelancaran pasokan listrik selama momen hari besar di penghujung tahun tersebut. Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk memastikan sistem kelistrikan berjalan dengan baik dan terhindar dari gangguan yang dapat mengganggu kenyamanan masyarakat.
Hal itu disampaikan melalui Safety Massage oleh General Manager Ahmad Mustaqir.
“Kegiatan ini adalah bentuk nyata akan pentingnya K3 dalam pelaksanaan pekerjaan. Komitmen yang lebih penting adalah keselamatan kerja. ”, ungkap Agung Wibowo, selaku Manager UP3 Malang
“Dalam pelaksaaan safety brifing, pastikan safety contact yang di awal pekerjaan bertegangan, pembagian peran harus aman dan tegas, dan sesuai dengan SOP, selalu mengingatkan dan disiplin dalam berkomunikasi dan dokumen resmi lakukan pengecekan sebelum memulai pekerjaan”, tegas Ahmad Mustaqir.
PLN UP3 Malang telah menyiagakan untuk persiapan Siaga Natal 2024 dan Tahun 2025 dengan beberapa personel dan peralatan Listrik dengan jumlah personil Kesiapan Natal dan Tahun Baru UP3 Malang Petugas PLN 176 personil, Petugas Yantek 404 personil, Petugas Mitra KHS 250 personil, Sarana dan Peralatan Kerja: Mobil truk 7 Unit, Mobil crane 1 Unit, Mobil skylift 1 Unit, Mobil yantek 13 Unit, Mobil pemeliharaan 23 Unit, Sepeda motor 40 Unit, Mobil PDKB 2 Unit, Sarana Pendukung: UPS 4 Unit, UGB 20 Unit, Genset Portabel 3 Unit, UCKB 1 Unit, SPKLU 8 Lokasi 292 Kva, SPLU 6 Lokasi 30 kVa yang tersebar ke seluruh Malang Raya.
“PLN UP3 Malang berkomitmen penuh untuk mendukung kelancaran pelaksanaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 serentak di wilayah Malang Raya. Malang merupakan pusat destinasi dari berbagai kalangan, sehingga Listrik dalam kondisi handal dan aman. Selain menjaga keandalan secara langsung berharap semua team selalu berdoa kepada Tuhan YME,” kata Agung Wibowo.
“Jagalah kondisi kesehatan dengan istirahat dan makan yang cukup, mengingat kondisi cuaca saat ini yang tidak menentu,” lanjutnya.
Dengan langkah-langkah ini, PLN UP3 Malang berupaya untuk memastikan pasokan listrik yang stabil dan aman selama perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, serta memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang merayakan momen tersebut. (*)