DARI FILM KE MUSIKAL, TANTANGAN DAN HARAPAN DI BALIK ADAPTASI AADC

SIARINDOMEDIA.COM – Adaptasi musikal dari film legendaris ‘Ada Apa Dengan Cinta’ (AADC) menjadi sorotan di industri hiburan Indonesia. Dengan sentuhan berbeda, kisah cinta ikonik ini siap hadir kembali dengan sentuhan musikal.

Mengadaptasi film  ke dalam bentuk musikal bukanlah perkara mudah. Sutradara Riri Riza dan produser Mira Lesmana harus memastikan bahwa penambahan elemen musical tidak mengurangi kedalaman cerita yang sudah melekat di hati para penggemar.

Selain itu, pemilihan pemain baru juga menjadi tantangan tersendiri. Karakter ikonik seperti Rangga dan Cinta kini diperankan oleh El Putra Sarira dan Leya Princy. Mereka harus mampu menghidupkan kembali karakter yang sudah melekat kuat di benak Masyarakat, sekaligus menyesuaikan diri dengan format musikal yang menuntut bukan hanya kemampuan akting namun juga, vokal, dan tarian.

Link Banner
PEMERAN RANGGA. El Putra Sarira memerankan Rangga dalam Film Rangga dan Cinta. Foto: akun X @HabisNontonFilm

Tanggapan publik pun beragam, setelah Miles Films mengunggah video singkat pemeran ‘Rangga & Cinta’.

” Kalau sekilas dari teaser ini, pemeran teman-temannya lebih bagus dari pemeran utamanya. Mungkin karena Rangga dan Cinta sudah terlalu ikonik,” tulis akun X @i_ervans.

“Gue suka kalau pemainnya wajah-wajah baru seperti ini, bukan yang itu-itu melulu,” @Setiawan_AG00.

Kerjasama dengan Perusahaan film Korea Selatan

Meski penuh tantangan, film musikal juga menghadirkan peluang besar. Dengan semakin berkembangnya industri hiburan Indonesia, film musikal memiliki potensi untuk menarik audiens yang lebih luas. Keputusan menggandeng perusahaan film Korea Selatan ‘BARUNSON E&A’, yang dikenal melalui film’Parasite’, diharapkan dapat meningkatkan kualitas produksi dan menarik perhatian pasar internasional.

Selain itu, musikal memberikan ruang kreatif yang lebih luas bagi para kreator dalam menyampaikan emosi dan cerita melalui lagu serta koreografi. Jika sukses, film ‘Rangga & Cinta’ bisa menjadi pembuka jalan bagi film-film musikal lainnya di Indonesia.

Dengan kombinasi nostalgia, modernisasi, dan inovasi dalam format musikal, ‘Rangga & Cinta’ berpotensi menjadi fenomena baru di industri perfilman tanah air. Kini, tantangannya adalah bagaimana film ini bisa memenuhi ekspektasi penggemar ‘AADC’ sekaligus menarik generasi baru untuk menikmati kisah cinta Rangga dan Cinta dalam balutan musikal.

Follow Berita & Artikel Siarindo Media di Google News

Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *