SIARINDOMEDIA.COM – Dr.Tirta dan dr. Dion menjelaskan tentang kandungan natrium dari msg (Monosodium Glutamat ) dan garam, serta dampaknya bagi kesehatan. Ketika banyak orang yang tidak terlalu memerhatikan jumlah konsumsi natrium setiap harinya, penjelasan ini membuka perspektif baru bagi publik tentang jumlah natrium yang boleh dikonsumsi per hari untuk tubuh.
Dalam kanal YouTube Tuah Kreasi dr.Tirta menjelaskan hubungan antara natrium dengan tekanan darah atau biasa disebut hipertensi, penting untuk memahami bahwa natrium tidak boleh dihindari sepenuhnya. Dia mengatakan bahwa jantung memerlukan natrium untuk aktivitas elektriknya, dua ion utama yang diperlukan jantung adalah natrium serta kalium.

Namun, perlu diperhatikan mengkonsumsi natrium terlalu tinggi juga dapat menyebabkan hipernatremia, yang berisiko hipertensi. Oleh karena itu, keseimbangan sangat diperlukan sebab kekurangan atau kelebihan natrium juga tidak baik bagi tubuh, sehingga asupan harus disesuaikan secara proporsional.
“Natrium pada msg itu sepertiganya dari impactnya natrium yang ada pada garam. Jumlahnya itu beda. Coba cek saja di DeepSeek AI apakah betul kandungan natrium pada msg sama dengan natrium pada NaCl. Itu akan gede di NaCl ikatannya,” ujar dr. Tirta. Dikutip dari akun youtube @Tuah Kreasi
Dr. Dion menyatakan penggunaan garam seharusnya dilakukan dengan bijak, tidak hanya pada garam saja. Dia menjelaskan bahwa batas asupan natrium yang direkomendasikan adalah sekitar 2.300 mg, setara dengan satu sendok teh.
Alternatif Mengurangi Sodium Bagi Penderita Hipertensi
Tetapi, seringkali orang memasak makanan tidak memperdulikan takaran yang seharusnya dalam menggunakan penyedap. Hal-hal kecil inilah yang harus diperhatikan.
“Buat yang punya orang tua di rumah punya masalah tekanan darah tinggi, yang punya masalah hipertensi, sodium itu salah satu yang paling gampang diganti, istilahnya dikurangi. Jadi misalnya masak dan lain sebagainya banyakin dari bumbu rempah itu sebenarnya oke,” ucap dr.Dion.
“Garamnya yang misal biasanya satu sendok teh kita kurangi jadi setengah sendok teh, bisa juga ditambahkan dengan msg karena seperti tadi bilang, msg itu jumlah sodiumnya lebih rendah, sepertiga doang dari Nacl, dari garam,” lanjutnya.
Alternatif untuk mengurangi garam dengan cara memperbanyak rempah atau menambahkan sedikit msg yang kadar sodiumnya lebih rendah, bisa menjadi pilihan yang baik, cita rasa makanan tetap terjaga tanpa harus mengorbankan kesehatan.