SIARINDOMEDIA.COM – Kabupaten Malang kembali menghadirkan destinasi wisata baru yang tengah mencuri perhatian, yaitu Umbulan Tanaka Waterfall. Destinasi ini menawarkan pengalaman yang berbeda dari kebanyakan wisata alam di Indonesia, dengan atmosfer yang menyerupai suasana di Jepang.
Terletak di Desa Arjomulyo, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang, Umbulan Tanaka Waterfall atau Air Terjun Tanaka ini menghadirkan panorama alam yang memukau, dipadukan dengan suasana khas negeri sakura. Pemandangan alam hijau yang asri, disertai aliran air jernih menciptakan nuansa tenang dan sejuk, menjadikannya tempat yang cocok untuk bersantai dan melepas penat.
Destinasi ini buka setiap hari mulai pukul 07.00 WIB hingga 17.00 WIB, memberikan kesempatan bagi para wisatawan untuk menikmati keindahan alam sepanjang hari. Panjang wahana pemandian ini diperkirakan mencapai 400 meter, air yang mengalir di Tanaka Waterfall berasal langsung dari sumber mata air pegunungan, sehingga kebersihan dan kesegarannya tetap terjaga. Tema Jepang yang diusung semakin memperkaya pengalaman wisata, menjadikan tempat ini berbeda dari destinasi wisata air lainnya di Malang.
[simpleblogcardnurl=”https://siarindomedia.com/2023/12/14/coban-kedung-darmo-air-terjun-di-bantur-malang-untuk-para-petualang/”]
Salah satu daya tarik utama Tanaka Waterfall adalah berbagai elemen dekorasi khas Jepang yang tersebar di sepanjang aliran air. Di tepian sungai, pengunjung dapat menemukan gazebo-gazebo yang dihiasi dengan pernak-pernik ala Jepang, seperti lampion, umbul-umbul tradisional Jepang, serta bunga sakura buatan yang menambah kesan otentik. Gazebo-gazebo tersebut biasanya digunakan oleh wisatawan untuk beristirahat, merendam kaki di air yang sejuk, atau sekadar menikmati pemandangan sekitar.
Untuk dapat menikmati suasana ala Jepang ini, pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp5.000 per orang. Dengan harga yang sangat terjangkau, wisatawan bisa merasakan nuansa Jepang yang memanjakan mata dan pikiran, tanpa harus pergi ke Negara asalnya.
Tak hanya itu di sekitar area wisata, tersedia berbagai kios yang menjajakan masakan khas daerah yang dapat berInteraksi langsung dengan penduduk setempat hal ini menjadi daya tarik tambahan yang menarik bagi wisatawan untuk merasakan keramahan masyarakat Malang yang terkenal dengan kehangatan dan keterbukaannya.
Seiring dengan meningkatnya popularitas Tanaka Waterfall, infrastruktur di sekitar destinasi ini juga terus diperbaiki. Pemerintah daerah dan pengelola setempat telah berupaya menyediakan fasilitas umum yang memadai, seperti area parkir yang luas, toilet bersih, dan tempat istirahat. Selain itu, bagi pengunjung yang ingin mengabadikan momen, terdapat banyak spot foto yang menarik, seperti rumah-rumah kayu ala Jepang .
Tidak hanya menarik bagi wisatawan lokal, Umbulan Tanaka Waterfall juga mulai dilirik oleh wisatawan mancanegara. Banyak turis asing yang datang ke sini untuk merasakan suasana Jepang di tengah keindahan alam Indonesia. Kombinasi antara keindahan alam, suasana Jepang, serta keunikan budaya lokal membuat tempat ini menjadi destinasi yang cocok untuk wisatawan dari berbagai kalangan.
Dengan semua keunggulan dan daya tarik yang ditawarkan, Wisata Umbulan Tanaka Waterfall menjadi salah satu destinasi wisata yang layak untuk dikunjungi. Bagi para wisatawan yang ingin merasakan keajaiban Jepang tanpa harus melakukan perjalanan jauh, tempat ini bisa menjadi pilihan yang tepat saat berlibur ke Malang.














