HARI ANAK NASIONAL 2024: KOMNAS PA KOTA BATU RAYAKAN DENGAN BERAGAM KEGIATAN EDUKATIF

SIARINDOMEDIA.COM – Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional 2024, Komnas Pelindungan Anak (PA) Kota Batu menggelar perayaan meriah di Ken Dedes Batu. Acara yang mengangkat tema ‘Anak Terlindung, Indonesia Maju’ berhasil menyedot perhatian anak-anak dari berbagai sekolah dan komunitas di Kota Batu.

“Memang hari Anak Nasional itu jatuh pada tanggal 23 Juli tapi bulan Juli ini harus kita gaungkan sebagai hari anak sepanjang bulan Juli,” ungkap Rudianto, S.Pd., S.H., M.A.P, Ketua Komnas PA Kota Batu, Sabtu (27/7/2024).

Sejak pagi, ruangan dipenuhi oleh anak-anak, orang tua, serta berbagai komunitas lokal yang antusias mengikuti rangkaian acara.

Link Banner
PENUH. Para tamu dan peserta yang hadir pada acara Hari Anak Nasional 2024 di Kota Batu. Foto: Dzikra Abidya

Perayaan dimulai dengan upacara pembukaan yang dihadiri Pemerintah Kota Batu (Dinas DP3AP2KB, Camat Junrejo, Camat Bumiaji, Dinas Kesehatan), Kepolisian (Polsek Junrejo, UPPA Polres Batu), TNI, dan beberapa pejabat daerah.

Selama acara, anak-anak diajak untuk mengikuti berbagai kegiatan menarik seperti, Lomba talent, lomba mewarnai, lomba menggambar dan outbound.

Rudianto juga menyampaikan kesan positif dari acara ini. Dia menekankan pentingnya rasa bangga terhadap upaya perlindungan anak yang dilakukan berbagai elemen masyarakat.

“Kepedulian terhadap pendidikan anak sangat tinggi, dan semua unsur harus bersinergi untuk menciptakan lingkungan yang aman bagi mereka,” ungkapnya.

Dengan rangkaian acara ini, Komnas PA Kota Batu berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya perlindungan anak dan mendorong kolaborasi berbagai pihak.

Perayaan Hari Anak Nasional ini diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk menciptakan perubahan positif bagi masa depan anak-anak di Indonesia.

Follow Berita & Artikel Siarindo Media di Google News

Authors

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *