SIARINDOMEDIA.COM – Mahasiswa KKNT Universitas Islam Raden Rahmat (UNIRA) Malang Kelompok 5 turut melaksanakan kerja bakti bersama warga Dusun Sumbergelang, Desa Sumberdem, Wonosari, Kabupaten Malang, Minggu (28/01/2024) pagi. Warga setempat kompak bergotong royong melakukan kerja bakti pemotongan rumput di sepanjang jalan dusun dan pembersihan sampah.
Mahasiswa KKNT UNIRA dan warga dusun bahu membahu melaksanakan kegiatan kerja bakti. Pemotongan rumput menggunakan mesin dikerjakan oleh anggota laki-laki. Sedangkan perempuan, bertugas untuk menyapu hasil pemotongan rumput dan membersihkan ranting bunga yang mulai meliuk ke jalan.
Kumpulan dari pemotongan rumput, oleh warga dusun dijadikan pupuk untuk tanaman kebun dan ada juga yang dijadikan sebagai makanan hewan ternak seperti kambing dan sapi.
Kegiatan kerja bakti merupakan upaya dari warga dusun Sumbergelang untuk menjaga kebersihan, keasrian dan keindahan dusun.
Kekompakan warga dusun Sumbergelang bisa dilihat dari seragam yang dikenakan ketika kerja bakti. Warga mengenakan seragam berwarna kuning berkombinasi hijau. Dari pemaparan warga, kegiatan kerja bakti ini dilaksanakan ketika rerumputan di depan masing-masing rumah warga dusun mulai tumbuh tinggi dan ranting tanaman bunga sudah mulai meliuk ke jalan.
Guyub rukun dirasakan mahasiswa KKNT UNIRA ketika bercengkrama dengan warga dusun di sela-sela kegiatan kerja bakti. Raut wajah riang gembira di pagi hari menambah rasa semangat untuk menyelesaikan kegiatan. Tak lupa ketika jamuan dari Bu RT datang menambah kehangatan perbincangan warga dusun dengan mahasiswa KKNT UNIRA.

Warga dusun sangat senang dan merasa terbantu dengan keikutsertaan mahasiswa KKNT UNIRA dalam kegiatan kerja bakti.
“Terimakasih atas bantuannya, dengan kalian mengikuti kerja bakti ini kegiatan bisa cepat selesai dan sepanjang jalan bisa cepat kelihatan bersih enak dipandang”, ujar Kartin, seorang warga dusun.
Kegiatan kerja bakti ini diakhiri dengan menikmati jamuan sembari bercengkrama ditemani oleh kehangatan sinar mentari pagi. (IQBAL FARHAN NURUDDIN)