ROADSHOW FILM ‘PESANTREN’, GAMBARKAN KEHIDUPAN DAN HAPUS STIGMA NEGATIF PESANTREN

SIARINDOMEDIA.COM – Bioskop Online tengah menggelar roadshow screening film ‘Pesantren’ di tiga kota Jawa Timur pada pekan ini.

Malang, menjadi kota kedua di Jawa Timur yang dipilih Bioskop Online untuk roadshow screening film Pesantren, dengan bekerjasama bareng Malang Film Festival.

Link Banner

“Sementara kota pertama yang dikunjungi adalah Tanjung Pinang. Surabaya kota kedua, Malang ketiga dan besok akan dilanjutkan ke Kediri,” kata Comunity Manager, Theo Maulana usai screening film ‘Pesantren’ di Malang Creative Center (MCC), Minggu (18/6/2023).

Theo menyebut, semakin banyak yang dikunjungi semakim banyak orang yang tahu kalau film ‘Pesantren’ ini sangat relate dengan kehidupan sehari-hari dan mengubah stigma negatif dari masyarakat.

Menariknya, roadshow tersebut dilakukan dengan menonton bersama serta diskusi film ‘Pesantren’.

Link Banner

“Di Malang cukup antusias, ada sekitar 100 penonton yang hadir,” katanya.

Penonton film Pesantren
MENONTON DILANJUT DISKUSI. Penonton menikmati screening film Pesantren. Foto: Lisdya Shelly

Film ‘Pesantren’ karya sutradara Shalahuddin Siregar, menampilkan sisi lain kehidupan santri di pesantren yang jarang diketahui orang banyak.

Film dengan genre dokumenter ini mengajak penonton untuk menyelami kehidupan para penghuni Pondok Kebon Jambu Al-Islamy, salah satu pesantren tradisional terbesar di Cirebon.

Tak hanya menyoroti keseharian para santri, film ‘Pesantren’ juga menampilkan kegiatan besar yang diadakan pesantren setiap tahunnya. Film ini juga memperlihatkan bagaimana para santri mengatasi permasalahannya dengan ceria dan tidak mengeluh.

Pesantren yang dipimpin seorang ulama perempuan ini adalah sekolah dan rumah bagi dua ribu santri putra dan putri.

“Film ini kalau kami bicara dengan sutradara, berangkat dari konteks dimana pernah ada momen cukup banyak stigma buruk dan pesantren, khususmya pas pemilu. Nah, di film ‘Pesantren’ muncul pas itu, ingin ngasih tau kalau kehidupan pesantren seperti ini,” tutupnya.

Film ‘Pesantren’ tayang terbatas di aplikasi dan laman website Bioskop Online hingga 30 Juni 2023.

Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *