SIARINDOMEDIA.COM – Pada Maret 2025 mendatang, Ole Romeny berpeluang mengenakan jersey terbaru dari Timnas Indonesia yang dikabarkan mempunyai emblem Garuda yang berbeda.
Pasalnya dokumen pengajuan untuk merubah kewarganegaraan dikabarkan sudah di tangan DPR RI. Membuatnya memiliki peluang yang besar melakukan debut pertamanya bersama Timnas Indonesia.
Erspo, yang bertanggung jawab dalam apparel yang melakukan produksi jersey pemain, saat ini sudah membagikan desain emblem Garuda terbaru. Jersey tersebut nantinya bisa dikenakan tim Merah Putih.
“Di balik lambang tersebut, ada semangat juang tidak tergoyahkan. Lambang Timnas Garuda bukan sekadar simbol. Ia adalah wujud pengharapan, rasa bangga, dan cinta seluruh masyarakat Indonesia terhadap sepak bola di tanah air. Setiap helai sayap Garuda melambangkan tekad untuk terbang lebih tinggi, membawa nama bangsa ke puncak kejayaan,” tulis Erspo di Instagram resminya @erspo.official pada Senin sore (20/1/2025).
View this post on Instagram
Jadwal peluncuran jersey baru Timnas Indonesia oleh Erspo direncanakan pada 14 Februari mendatang. Pertandingan melawan Australia menjadi debut jersey baru yang bakal dikenakan Asnawi Mangkualam dkk.
Pada 20 Maret mendatang, Pasukan Patrick Kluivert akan melakoni laga tandang di markas Tim Kanguru pada laga ketujuh Grup C putaran ketiga dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pertandingan tersebut diprediksi akan menjadi debut pertama bagi Ole Romeny seandainya proses naturalisasinya bisa segera tuntas.