MENGENAL BUDAYA CHINA LEWAT SAC FS UM, MANDARIN CORNER

SIARINDOMEDIA.COM – Self Acces Center (SAC) Fakultas Sastra (FS) Universitas Negeri Malang (UM) merupakan fasilitas yang diberikan kampus sebagai tempat mahasiswa untuk mengembangkan kemampuan berbahasa. Berada di Gedung Kuliah Bersama (GKB) A20 lantai 8, SAC menawarkan lingkungan belajar yang nyaman dan menarik.

SAC FS UM dibagi menjadi lima kategori sesuai dengan jurusan bahasa yang ada di fakultas tersebut, yaitu, SAC Indonesia, Jerman, Arab, Inggris, dan Mandarin. Ada banyak fasilitas selain tempat belajar yang nyaman, salah satunya buku-buku dan permainan-permainan khas sesuai negara masing-masing.

Selain sebagai tempat belajar bahasa, kita juga bisa mengenal kebudayaan dari negara lain lewat SAC. Salah satunya SAC Mandarin Corner yang khas dengan kebudayaan China.

Link Banner
RAGAM PERMAINAN. Aneka permainan dari China. Foto: Amanda Nur Istiqomah

Di Mandarin Corner ini kita bisa merasakan nuansa China yang kental lewat interior dan fasilitas yang diberikan. Setiap ruangan di SAC Mandarin di dominasi warna merah dan di setiap sudut dihiasi lukisan maupun huruf China yang memberikan kesan tradisional.

Terdapat banyak permainan dari China seperti permainan kata, teka-teki, dadu. Lalu, buku-buku berbahasa Mandarin. Tidak hanya itu saja, tempat ini juga dilengkapi dengan barang-barang khas seperti, cangkir khas China, dan baju-baju adat Tiongkok. Semua ini dihadirkan untuk memberikan nuansa China tanpa harus pergi ke China.

SAC Mandarin juga aktif mengadakan kegiatan seperti belajar bahasa Mandarin, Art Language Festival, Pameran, dan masih banyak lagi. Kegiatan-kegiatan ini juga bisa diikuti oleh berbagai kalangan.

Menurut pengelola SAC Mandarin Corner tempat ini terbuka untuk umum, tidak hanya mahasiswa UM saja, tapi bisa dari berbagai jurusan, dan dari luar kampus UM.

“Nggak harus dari prodi Mandarin juga, tapi bisa dari prodi lain,” ucapnya.

Dengan fasilitas yang lengkap dan kegiatan yang beragam, SAC FS UM, khususnya Mandarin Corner, menjadi tempat yang tepat untuk mahasiswa dan masyarakat untuk belajar bahasa Mandarin dan mengenal lebih dalam tentang budaya China.

Follow Berita & Artikel Siarindo Media di Google News

Authors

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *