STAIMA MA’HAD ALY AL-HIKAM LANTIK PIMPINAN BARU DAN TEGUHKAN LANGKAH MENUJU UNIVERSITAS HASYIM MUZADI

Siarindomedia.com – STAIMA Ma’had Aly Al-Hikam Malang memasuki babak baru dalam perjalanan akademiknya melalui Pelantikan Pimpinan Masa Bakti 2025-2026 yang digelar di Aula Utama STAIMA pada 19 November.

Acara berlangsung khidmat, penuh harapan, dan menjadi momentum penting bagi arah pembangunan perguruan tinggi ke depan.

Rangkaian acara dibuka oleh Yasinta Kamalullail, dilanjutkan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Yofi Arianto yang menambah suasana religius.

Seluruh hadirin kemudian menyanyikan Indonesia Raya, Mars, dan Hymne STAI Ma’had Aly Al-Hikam sebagai simbol komitmen kebangsaan dan kecintaan terhadap almamater.

Jajaran Pimpinan Masa Bakti 2025-2026

Prosesi pelantikan berlangsung dengan khidmat, meliputi jajaran Ketua, Wakil Ketua, BAAK, BAUK, hingga Direktur Pascasarjana, yaitu:

Ketua: Dr. Laily Abida, S.Psi., M.Psi., Psikolog.

Wakil Ketua 1: Misbahul Munir, M.Pd.I

Wakil Ketua 2: Edy Hayatullah, S.P., M.M

Kabiro BAAK: Imam Athoir Rokhman, M.Pd

Kabiro BAUK: Muhammad Syauqillah, S.E., M.E

Direktur Pascasarjana: Prof. Dr. Kasuwi Saiban, M.Ag

Pelantikan ini menandai dimulainya masa kerja baru yang membawa optimisme bagi kemajuan STAIMA Al-Hikam Malang.


 

Dalam sambutannya, Ketua STAIMA terpilih, Dr. Laily Abida, S.Psi., M.Psi., Psikolog, menyampaikan visi strategis untuk membawa STAIMA memasuki fase transformasi akademik yang unggul, adaptif, dan berdaya saing global. Beliau menegaskan bahwa pembangunan perguruan tinggi akan berlandaskan tiga pilar budaya pesantren:

Amaliah Agama untuk memperkuat karakter religius mahasiswa,
Prestasi Ilmiah melalui pembelajaran berbasis OBE, riset berdampak, dan publikasi bereputasi,
Kesiapan Hidup untuk melahirkan lulusan kompeten dan relevan dengan kebutuhan zaman.

Dr. Laily juga menegaskan tekad STAIMA mempercepat transformasi kelembagaan menuju Universitas Hasyim Muzadi sebagai bentuk penghormatan terhadap warisan intelektual dan spiritual KH. Hasyim Muzadi.

“Transformasi ini bukan sekadar perubahan nama, tetapi perubahan kualitas total: tata kelola yang transparan, peningkatan akreditasi, penguatan dosen, mutu layanan akademik-kemahasiswaan, serta jejaring nasional dan internasional,” tegasnya.

Pesan Dewan Pembina Yayasan Al-Hikam

Sambutan berikutnya disampaikan oleh Nyai Hj. Mutamimah Hasyim, Ketua Dewan Pembina Yayasan Al-Hikam Malang. Beliau memberikan pesan mendalam tentang pentingnya kekuatan, kesungguhan, dan keikhlasan dalam memegang amanah kepemimpinan.

Seluruh civitas akademika diajak bekerja keras dan menjaga komunikasi yang baik demi kemajuan STAIMA Al-Hikam.

“Seperti yang selalu didawuhkan oleh Abah Hasyim Muzadi: bermanfaatlah bagi orang lain,” ujarnya.

Nyai Mutamimah juga berharap seluruh mahasiswa STAIMA dapat mengenal dan memahami sosok KH. Hasyim Muzadi secara lebih mendalam sebagai teladan moral, keilmuan, dan perjuangan.

Acara ditutup dengan pembacaan doa oleh Drs. KH. Muhammad Nafi’, Pengasuh Pesantren Mahasiswa Al-Hikam Malang, sebagai permohonan agar pelantikan ini membawa keberkahan dan kemajuan bagi institusi.

Pelantikan ini menjadi titik tolak penting dalam memperkuat identitas STAIMA sebagai perguruan tinggi yang memadukan tradisi pesantren dengan inovasi modern. Dengan kepemimpinan baru dan visi besar yang jelas, STAIMA Ma’had Aly Al-Hikam Malang siap menapaki perjalanan menuju kampus unggul yang memberi manfaat bagi bangsa dan dunia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *