ESONJA, TEMPAT NGOPI YANG BEBAS DARI KEBISINGAN

SIARINDOMEDIA.COM – Keberadaan coffee shop di Kota Malang mulai banyak digemari banyak orang. Selain sebagai tempat bersantai dan ngopi, coffee shop juga banyak digemari mahasiswa untuk mengerjakan tugas atau sekedar berdiskusi bersama teman.

Sebagai salah satu coffee shop yang ada di Kota Malang, Esonja dengan letaknya yang agak tersembunyi seolah menjadi hidden gem bagi mahasiswa yang ingin ngopi, berdiskusi, dan mengerjakan tugas dengan tenang. Tanpa gangguan hiruk pikuk perkotaan.

Coffee shop dengan view pegunungan dan sawah hijau ini berada di Merjosari, Lowokwaru, Kota Malang.

Pemandangan sawah
SYAHDU. Hamparan sawah yang hijau menjadi pemandangan yang menyejukkan mata. Foto: Khairur Roziqin

Esonja juga memfasilitasi mahasiswa atau komunitas tertentu untuk mengadakan diskusi terbuka agar bisa dinikmati oleh pengunjung coffee shop.

Izul, salah satu manajer dari coffee shop tersebut menyatakan, Esonja kerap kali menjadi tempat adanya diskusi dengan berbagai macam tema.

“Cukup sering. Setidaknya selama sebulan ada dua sampai tiga kali diskusi di sini. Kadang berbentuk penyajian, kadang juga diskusi terbuka. Kami juga fasilitasi itu dengan adanya sound system dan setting meja agar sesuai,” ungkapnya pada Siarindo Media.

Ali, salah satu penikmat coffee shop ini mengakui keberadaan Esonja yang lumayan tersembunyi menjadi salah satu keuntungan baginya. Dia bisa mengerjakan tugas dengan tenang dan fokus karena memang letak dari Esonja tidak di pinggir jalan raya.

“Enak banget melakukan aktivitas di sini. Di sini tenang, nggak keganggu suara-suara motor seperti kopian yang di pinggir jalan lainnya. Lagipula menu yang disediakan di sini juga murah sehingga ini menjadi tempat paling enak buat saya,” tambahnya.

Pengunjung di Esonja
BEBAS BISING. Beberapa pengunjung menikmati suasana tenang di Esonja. Foto: Khairur Roziqin

Selain itu, sebagai menu, Esonja memilih untuk memanfaatkan Mata Warga sekitar sekaligus juga untuk membantu ekonomi mikro yang ada. Hal demikian dibenarkan oleh Agung, salah satu manajer Esonja.

“Untuk makanan kami memang pesannya ke masyarakat sekitar. Ya secara tidak langsung konsep seperti ini kami bisa membantu ekonomi warga sekitar, sehingga warga juga bisa menikmati keuntungan dengan adanya Esonja ini,” ungkapnya. (Khairur Roziqin)

Follow Berita & Artikel Siarindo Media di Google News

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *