SIARINDOMEDIA.COM – Tim putri Jakarta Pertamina Enduro (JPE) sukses mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (GPPI) dengan skor telak 3-0 (25-18, 25-15 dan 26-24). Pertandingan pekan keenam Putaran II PLN Mobile Proliga itu berlangsung di GOR Ken Arok Malang, Kamis (13/6/2024) malam.
JPE mengawali set pertama dengan solid, langsung memimpin 10-3 berkat kontribusi dua pemain asingnya, Ivana Vanjak dan Polina Shemanova. Terus memimpin, JPE menutup set pertama dengan smash kuat Vanjak. JPE unggul 25-18.
Pada awal set kedua GPPI sempat memberikan perlawanan sengit. Sempat mengimbangi JPE, 5-5.
Sayangnya para pemain GPPI sering melakukan kesalahan dan kesulitan memblokir smash-smash dari Vanjak, sehingga set kedua dimenangkan telak oleh JPE dengan skor 25-15.
Belajar dari kesalahan pada set pertama dan kedua, pada set ketiga GPPI mampu mengimbangi performa JPE. Susul menyusul angka terjadi hingga 15-15.
Persaingan sengit JPE dengan GPPI terus berlanjut sampai skor 24-25. Akan tetapi karena ketidaksiapan para pemain GPPI, celah tersebut kembali dimanfaatkan Vanjak untuk melancarkan smash kerasnya sekaligus mengakhiri pertandingan dengan skor 26-24.
Pisco Herlambang, pelatih GPPI merasa kecewa terhadap permainan yang ditunjukkan pada malam hari ini. Dia mengatakan performa para pemain menurun jauh dibandingkan dengan yang mereka tunjukkan di Bandung pekan lalu.
“Saya tidak tahu mengapa permainan malam ini terlihat buruk, banyak sekali kesalahan-kesalan yang dilakukan pada set pertama dan kedua,” ucapnya kecewa.
“Ini akan menjadi evaluasi saya dan tim untuk pertandingan selanjutnya. Saya berharap mendapatkan kemenangan pada putaran ini tapi hasil berkata lain,” ungkapnya.













