SIARINDOMEDIA.COM – Para BLINK, sebutan penggemar BLACKPINK, heboh dalam beberapa hari terakhir karena grup musik kesayangannya akan melakukan tour di Indonesia. Girl group tersebut akan tampil di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta pada tanggal 11-12 Maret 2023.
Para penggemar mengaku kehabisan tiket karena sudah terjual habis sekitar 10-15 menit sejak penjualan pertama dibuka pada beberapa waktu lalu.
Namun tiket konser BLACKPINK kini kembali tersedia. Tiket tersebut dapat kembali dibeli di platform penjualan tiket seperti tiket.com.
Tiket tersebut saat ini dibuka dengan harga 2 jutaan untuk kelas VIP. Kategori CAT 4 juga sempat kembali tersedia namun sudah terjual habis beberapa waktu lalu.
Konser tersebut memiliki jadwal yang berbeda, hari pertama untuk konser BLACPINK tanggal 11 Maret dimulai pukul 19.00 WIB. Sedangkan untuk hari kedua tanggal 12 Maret konser tersebut dimulai puku 18.30 WIB
Antusias para BLINLK menjelang konser BLACPINK ini cukup tinggi, terlihat munculnya trending pada social media twitter. Para penggemar tidak sabar untuk segera melihat idolanya tampil.